LETTO on Facebook

Sebelum Cahaya (Video Clip)

Monday, July 03, 2006

Konser di Makasar

Rabu, 07-06-2006, Malam Ini Letto di Score!

CLASmild bekerjasama dengan Hanggar vent Managemen Bali, You C 1000, dan Score! Makassar, menggelar event bertema Letto in Road Show (goes to Makassar) di Score! Mal Panakkukang malam ini, Kamis (8/6).
Setelah sukses dengan single I'll Find a Way di album kompilasi Pilih 2004, Letto kembali dipercaya oleh Musica Studio's untuk menggarap album perdana mereka, Truth, Cry, and Lie. Lagu-lagu dari terbarunya inilah yang bakal dilantunkan dalam show mereka.
Mengusung album yang berisi 10 lagu cinta itulah, band yang beranggotakan Noe (Vokal), Patub (Guitar), Dedi (Drum, perkusi), dan Arian pada bass ini siap menyapa kembali penikmat musiknya di Kota Makassar setela tampil beberapa waktu lalu di Colors Pub.

Beberapa di antara lagu yang akan dinyanyikan Letto, I'll Find A Way, You and I, Truth, Cry, and Lie, Sandaran Hati, Ruang Rindu. Sebenarnya Cinta, Tak Bisa Biasa, Insensitive, No One Talk About Love Tonight, dan tentu saja hits mereka, Sampai Nanti Sampai Mati.
Selain penampilan Letto, acara ini juga kan dimeriahkan oleh penampilan home band Score!, Asia Line, DJ Hard Rock Cafe Bali yang sudah manggung di Dejavu, Double Six, dan club-club ternama di Bali, yaitu DJ James Hendrik.
Club Eigties
Sehari setelah konser Letto, Score! Makassar kembali akan diramaikan dengan penampilan grup band Club Eighties, Jumat (9/6). Kehadiran band ini di Makassar untuk memeriahkan malam dana Dari Kami untuk Yogyakarta yang digelar oleh komunitas Dari Kami Untuk Mereka.
"Dalam acara ini, kita akan melibatkan rekan-rekan media, donatur, klien, partnership, EO, member, dan reguler customer Score! Makassar. Tujuan digelarnya event ini, untuk meringankan beban saudara-saudara kita yang tertimpa musibah di Yogyakarta dan Jawa Tengah akibat gempa," kata Assistant Marketing Manager Score! Ichanq.
Untuk event ini tidak diberlakukan tiket khusus. Pengunjung cukup membayar tarif FDC normal seperti biasa. Selain itu, akan ada lelang gitar, memorabilia, dan lelang lagu dari Club Eighties. Dana yang terkumpul seluruhnya akan disumbangkan untuk korban gempa. (any)

(sumber: tribun timur)