LETTO on Facebook

Sebelum Cahaya (Video Clip)

Thursday, November 29, 2007

Letto rakam lagu Sukan Olimpik

Sumber: Utusan Online Malaysia (NOR FADZILAH BAHARUDIN)

Kumpulan seberang yang popular dengan lagu Ruang Rindu, Letto kembali semula ke Malaysia. Namun kedatangan mereka kali ini bukanlah untuk mempromosikan album terbaru mereka.

Sebaliknya kunjungan kali ini adalah untuk merakamkan lagu tema Sukan Olimpik 2008 berjudul Olimpik Di Beijing versi Melayu.

Olimpik Di Beijing merupakan lagu ciptaan komposer dari Hong Kong iaitu Ng Kok Keng. Liriknya untuk versi Melayu telah dicipta oleh Amran Omar.

Bukan Letto sahaja terlibat dalam projek tersebut, malah Ahli Fiqir dan beberapa artis Malaysia seperti Jaclyn Victor, Ning Baizura dan Faizal Tahir turut serta dalam projek itu mewakili artis-artis Asia.

Berbangga kerana dapat bersama-sama artis-artis tempatan yang lain, kata vokalis Letto, Noe: “Bagi kami ini merupakan satu projek yang bagus kerana kita dapat bersama menyumbang suara dalam satu lagu. Bukannya selalu kita boleh dapat peluang begini.

Mungkin juga ramai yang akan tertanya-tanya mengapa Letto memilih untuk merakamkan lagu tersebut di sini.

Jelas seorang lagi anggotanya, Patub: “Kebetulan kami ke mari kerana terlibat dengan sebuah persembahan. Lantas kami mengambil peluang itu untuk merakamkan sahaja lagu tema Olimpik di sini.

Menyambung perbualannya kata Patub, tiada perbezaan merakamkan lagu di Malaysia atau di Indonesia.

Kami lihat sama sahaja style rakamannya. Cuma bezanya terletak pada penerbit kita. Sama ada mereka serius atau tidak,” katanya.

Sumbangan untuk orang buta
Menurut Noe, album kedua kumpulan itu berjudul Don’t Make Me Sad telah pun berada di pasaran seberang.

Menunggu masa yang sesuai untuk dipasarkan di pasaran tempatan kata Noe, album kali ini pengisiannya lebih matang.

Malah lirik-liriknya mempunyai maksud tersendiri. Mempunyai 10 buah lagu, konsep album itu masih sama seperti album pertama kami,” katanya. Sebahagian daripada hasil jualan album tersebut, katanya akan disumbangkan kepada persatuan orang-orang buta di Indonesia.

Insya-Allah sumbangan itu akan digunakan untuk membuat braille,” kata Noe.

Empat Bulan, Letto Sukses Raih Double Platinum

Sumber: Kapanlagi (05 November 2007)

Bintang Letto kian bersinar terang tahun ini setelah album teranyarnya DON’T MAKE ME SAD menembus angka penjualan lebih dari 300 ribu copy. Album yang baru dirilis Agustus dan mengunggulkan lagu Sebelum Cahaya sebagai single hitnya ini akhirnya meraih penghargaan Double Platinum dari label yang menaunginya, Musica Studio.

Kerja keras Noe, dkk ini tak sia-sia untuk membuat album ketiganya ini lebih berbobot. Album ini dibuat melalui proses recording di Jogja, sementara mixing dan mastering dilakukan di Jogja dan Jakarta.

Dalam penyerahan anugerah yang dilakukan Indrawati Widjaja, bos Musica Studio, pada acara 'Letto by Request' di studio Penta SCTV, Sabtu (3/11) malam, Noe memaparkan rasa syukur dan bahagianya dengan album yang lebih mengedepankan sisi emosinya ini dan totalisme para personilnya dalam menggarap album ini.

"Syukur alhamdulillah, karya kami sangat dihargai. Ini tonggak bagi kami untuk menghasilkan karya yang lebih baik daripada ini. Sekali lagi alhamdulillah, kami diberi kemampuan untuk menggali potensi seni kami. Walau dengan proses yang singkat, kami bisa meraih hasil yang maksimal," ungkap Noe yang bangga lagu unggulan Sebelum Cahaya yang hanya dikerjakan dalam waktu tiga hari itu diterima bahkan digunakan sebagai salah satu soundtrack sinetron.

Sepakat dengan sang vokalis, para personil Letto lainnya, Arian (bas), Patub (gitar), dan Dedhot (drum) tetap tak ingin berbesar hati dan menganggap penghargaan yang diraih adalah berkah dan motivasi untuk berkarya lebih baik lagi.

Sebelumnya, band asal Yogya ini merilis album pertama bertajuk Truth, Cry, and Lie yang dirilis pada 2006, yang beberapa lagunya juga menjadi hits, seperti Sandaran Hati dan Ruang Rindu.

Letto Rekaman Lagu Olimpiade di Malaysia

Sumber: Kapanlagi (28 November 2007)

Grup musik asal Yogyakarta, Letto, datang kembali ke Kuala Lumpur Malaysia untuk membuat rekaman lagu bertemakan olahraga Olimpiade 2008 di Beijing versi Melayu.

Lagu-lagu itu bertemakan olahraga ciptaan komposer dari Hong Kong, Ng Kok Keng, sedangkan liriknya untuk versi Melayu telah dikarang oleh Amran Omar, lapor harian Utusan Malaysia, Rabu (28/11).

Bukan Letto saja yang terlibat dalam proyek tersebut, tetapi juga beberapa group musik Malaysia seperti Ahli Fiqir dan beberapa artis Malaysia seperti Jaclyn Victor, Ning Baizura, serta Faizal Tahir yang mewakili artis-artis Asia.

Bangga dapat bekerjasama dengan artis-artis Malaysia lainnya, vokalis Letto, Noe mengatakan, "Bagi kami ini merupakan satu proyek yang bagus karena kita dapat bersama menyumbang suara dalam satu lagu."

"Kebetulan kami ke Kuala Lumpur untuk sebuah konser. Lantas kami mengambil peluang itu untuk merekam lagu bertema olahraga di perusahaan rekaman Malaysia dan mengundang artis sini untuk buat rekaman bareng," ujar Noe.

Wednesday, November 28, 2007

Panasonic Awards 2007


malam penghargaan buat insan pertelevisian tahunan yang bertajuk "panasonic awards 2007" bakal digelar hari jumat (30.11.2007) mulai jam 8 sampai jam 11 malam. bertempat di assembly hall jhcc jakarta akan diramaikan beberapa artis seperti nidji, letto, peterpan, ungu, matta, titi dj, gita gutawa dan delon+ihsan+dirly+rini idol serta band pengiring erwin gutawa orchestra.

acara ini akan disiarkan secara langsung di jaringan televisi milik mnc seperti rcti, tpi dan global tv pada jam yang sama.

Tuesday, November 20, 2007

Platinum Award For Don't Make Me Sad


sejak peluncurannya secara resmi di bulan agustus 2007 sampai november 2007, praktis hanya butuh waktu 3 bulan saja album don't make me sad dari letto menembus angka penjualan sebanyak 150.000 keping.

hari itu sabtu (03.11.2007) letto dianugerahi platinum award buat prestasinya di acara big hits di stasiun tivi sctv. bos musica bu acin secara langsung dan mengejutkan menyerahkan awards tersebut, kita jadi ingat di studio yang sama tahun lalu bu acin juga menganugerahi album truth cry & lie dengan platinum award.

untuk album truth cry & lie butuh waktu lebih lama buat ngedapetin anugerah ini, meski akhirnya tembus ke angka 300.000 keping alias dapet double platinum.

dengan catatan ini data resmi dari musica dan belum termasuk album bajakan berbentuk cd, mp3 & vcd bahkan download di internet yang makin mudah ditemukan bahkan dalam hari yang sama CD atau kaset dilempar ke pasar.

selamat buat letto... smoga tetep membumi.... merakyat.... dan tetep ndeso....

[MORE PHOTOs]

Sebelum Cahaya (Live at Big Hits SCTV)



Event: Bigs Hits SCTV
Location: Studio Penta
Date: 03.11.2007
Recoreded By: Tamtomo

Friday, November 16, 2007

LA Lights Concert Lights Up Your Soul

Letto akan tampil di kampus-kampus di acara LA Lights Concert Lights Up Your Soul antara lain:

Di Trisakti Jakarta (07.11.07)
Univ.Pancasila Jakarta (13.11.07)
Maranata Bandung (20.11.07)
Unas Jakarta (21.11.07)
Unitomo Surabaya (27.11.07)
UPN Surabaya (28.11.07)
Undip Semarang (10.12.07)
UNS Solo (09.12.07)

Letto di BAFF 2007 dan BSD


Hari Senin (19.11.2007) jam 19.00 -21.00 akan tampil di acara BAFF2007 (Bandung On Apparel & Fashion Festival) yang di gelar di Sabuga Bandung mulai tanggal 16 sampai tanggal 19 November 2007.

Selain Letto, tampil juga di hari yang lain: Goodnight Electric, Rossa & Vincent Vega.

Selain Di Sabuga, tanggal 20.11.2007 (Selasa), Letto tampil di Universitas Maranatha Bandung di acara LA Lights Concert.

Hari Sabtu (17.11.2007) Letto akan tampil di launching salah satu kawasan perumahan di Tangerang yaitu di Kawasan BSD City.

Friday, November 02, 2007

Letto @ November 2007


03 11 2007: SCTV By Request, SCTV, Jakarta
05 11 2007: Show Indosiar (tentative)
07 11 2007: LA Lights Campus Indonusa, Jakarta
08 11 2007: Tamu Istimewa, Global TV
09 11 2007: Friday I'm In Love (Radio), Jakarta
10 11 2007:Hari Pahlawan, Trans TV, Jakarta
11 11 2007: Show Charity, Makassar
13 11 2007: LA Lights Campus Mercubuana, Jakarta
14 11 2007: Show Charity, Jogja
15 11 2007: LA Lights Campus, Bandung
16 11 2007: Tapping RCTI, Jakarta
18 11 2007: Bank Mandiri, Jakarta (tentative)
19 11 2007: Show, Bandung (tentative)
21 11 2007: LA Lights Campus UNAS, Jakarta
22 11 2007: TV / Radio / Cetak, Jakarta (tentative)
23 11 2007: Departure, Kuala Lumpur
24 11 2007: Digi Street Blast, Kuala Lumpur
25 11 2007: Arrival, Kuala Lumpur
26 11 2007: Tapping, GlobalTV (tentative)
27 11 2007: LA Lights Campus UBAYA, Surabaya
28 11 2007: LA Lights Campus, Unitomo, Surabaya
29 11 2007: TV / Radio / Cetak, Jakarta (tentative)
30 11 2007: Panasonic Award, RCTI